citizen.co.id Kediri – Pengurus Cabang (PC) Lembaga Pengembangan Pertanian Nahdlatul Ulama (LPPNU) Kab. Kediri Bersama Pengurus Wilayah (PW) Lembaga Pengembangan Pertanian Nahdlatul Ulama (LPPNU) Jawa Timur menggelar Ngaji Tanj dalam rangka mengkaji isu-isu disektor pertanian.
Ngaji Tani diselenggarakan untuk meningkatkan kapasitas petani agar punya kemampuan dalam mengembangkan pertanian yang lebih baik lagi serta mengkaji beberapa isu penting yang meliputi isu lingkungan, isu tehnologi budidaya pertanian yang ramah lingkungan, pengolahan paska panen dan akses pasar serta permodalan, Sabtu, 25/01/2020.
Baca juga :
Dinas Pertanian Jatim, Pastikan Stok Jagung Masih Aman
Peraturan Pemerintah Nomor 1 Tahun 2020 tentang Penyelenggaraan Kawasan Ekonomi Khusus
Ahmad Yani selaku Ketua PW LPPNU Jatim menyampaikan apabila pertanian kita menguasai sektor pangan dan energi, maka Negara akan kuat, NU sebagai subyek terbesar pertanian di Indonesia turut serta dalam melakukan kerja-kerja pertanian mengingat basis jamaah NU adalah petani pedesaan.
PW LPPNU Jatim melakukan kerja-kerja nyata dalam hal itu, maka pada kegiatan Ngaji Tani V di Kediri kali ini PW LPPNU Jatim menggandeng beberapa perusahaan antara lain CV. Adi Jaya. PT. Ayotani Perusahaan tersebut dihadirkan guna membuka akses pasar bagi petani-petani dibawah binaan LPPNU.”pungkas(cz/jos/bel)
Komentar